Menko Kesra Siap Bantu Pengungsi Maluku

Menko Kesra Siap Bantu Pengungsi Maluku
Menko Kesra Siap Bantu Pengungsi Maluku
JAKARTA – Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat (Menko Kesra) Agung Laksono berjanji  untuk memenuhi tuntutan warga Sulawesi Tenggara (Sultra) yang mnjadi pengungsi kerusuhan Maluku. Mantan Ketua DPR itu akan menggelar rapat koordinasi bersama dengan Menteri Keuangan, Menteri Dalam Negeri dan Menteri Sosial, Kamis (2/9) pekan depan guna membahas permintaan bantuan Rp 10 juta per Kepala Keluarga (KK) pengungsi Maluku.

“Sudah diagendakan, mudah-mudahan tidak ada rapat kabinet,” kata Staf Ahli Kementrian Koordinator Kesejahteraan Rakyat (Kemenko Kesra), StaffKhusus Menko Kesra untuk Bidang Politik dan Keamanan, Dody Budiatman di Jakarta, Jumat (27/8).

Rapat koordinasi direncanakan digelar Kemenko Kesra setelah perwakilan dari Saluran Aspirasi Rakyat (SARA) Sultra bertemu dengan Agung Laksono, Kamis (26/8). Turut dalam rapat itu Dody Budiatman dan para Deputi.

Sebelumnya, ratusan warga Sultra yang tergabung dalam SARA menggelar aksi menginap di kantor Kemenko Kesra.  Paginya, aksi demonstrasi dilanjutkan dan meminta bertemu langsung dengan Agung Laksono.

JAKARTA – Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat (Menko Kesra) Agung Laksono berjanji  untuk memenuhi tuntutan warga Sulawesi Tenggara

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News