Menko: Persiapan Kenaikan BBM Sudah Matang

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Koordinator (Menko) Perekonomian, Sofjan Djalil memastikan bahwa pemerintah tak lama lagi bakal menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM). Ditanya kapan pemerintah menaikkan harga BBM, Sofjan enggan menyebut tanggal pastinya.
"Tunggu aja, akan dilakukan bulan ini, tunggu timing aja kita," ujar Sofjan usai menghadiri Forum CEO di Four Season Hotel, Jakarta, Jumat (7/11).
Informasi yang beredar, pemerintah berencana untuk menaikan harga BBM pada 22 November mendatang. Dikonfirmasi soal hal ini, Menko menjawab gamang. "Saya nggak konfirmasi tanggalnya," serunya.
Sofjan hanya memastikan bahwa saat ini pemerintah bersama Pertamina sudah melakukan persiapan yang matang serta mengkalkulasi kebutuhan pasokan BBM agar tidak over. "Perisiapannya sudah cukup bagus, itu kan udah hitung-hitungan," katanya. (chi/jpnn)
JAKARTA - Menteri Koordinator (Menko) Perekonomian, Sofjan Djalil memastikan bahwa pemerintah tak lama lagi bakal menaikkan harga bahan bakar minyak
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Seleksi PPPK Tahap 2 Berlangsung hingga 30 Mei 2025, BKN Beri Info Skor CAT
- Lewat Operasi Gurita, Bea Cukai Tegal Gagalkan Peredaran 1,3 Juta Batang Rokok Ilegal
- Human Initiative Gelar Flash Sale Kurban untuk Bantu Masyarakat Pelosok Negeri
- Calon Haji Asal Tulungagung Meninggal Dunia Sebelum Berangkat ke Tanah Suci
- Asido Hutabarat: Kurator Wajib Mengamankan Aset Pailit
- Belum Puas, Prabowo Ingin Biaya Haji RI Lebih Murah Lagi