Miryam Ditangkap saat Menunggu Seseorang, Siapa Dia?

Miryam Ditangkap saat Menunggu Seseorang, Siapa Dia?
Petugas kepolisian membawa mantan anggota Komisi II DPR RI Miryam S Haryani, ke dalam Gedung KPK, Jakarta, Senin (1/5). Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Anggota Komisi V DPR Miryam S Haryani ditangkap di sebuah hotel di Kemang, Jakarta Selatan, Senin (1/5), dini hari.

Tersangka kasus pemberian keterangan palsu di persidangan perkara korupsi e-KTP itu ditangkap saat hendak menunggu rekannya. Siapa rekannya itu?

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono mengatakan, saat Miryam ditangkap itu rekannya belum datang ke hotel. Miryam saat itu tengah bersama saudaranya saja.

"Menurut yang bersangkutan dia menungggu temannya, tapi temannya belum datang-datang. Perlu didalami temannya itu siapa," kata Argo dalam jumpa pers di kantor KPK, Senin (1/5).

Argo mengatakan, Polda sudah menyampaikan semua informasi dari hasil interogasi Miryam kepada KPK. Termasuk siapa saja yang sudah diinterogasi selain Miryam.

Polisi menyerahkan sepenuhnya penanganan kasus itu kepada KPK i. "Soal siapa saja, tadi saat interogasi kami dapat beberapa informasi, kami sudah sampaikan ke pihak KPK," kata mantan Kabid Humas Polda Jawa Timur itu.

Ketua Satuan Tugas Penyidikan Kasus Kesaksian Palsu Miryam, Tessa Mahardika mengatakan, setelah serah terima ini penyidik langsung memerika Miryam, sebagai kelanjutkan penyidikan.

"Kami harapkan proses penyidikan tidak memakan waktu lama," kata Tessa dalam jumpa pers itu. Dia mengatakan, sejauh ini sudah 10 saksi dalam kasus Miryam yang digarap KPK.

Anggota Komisi V DPR Miryam S Haryani ditangkap di sebuah hotel di Kemang, Jakarta Selatan, Senin (1/5), dini hari.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News