Motor Listrik United MX-1200 Melantai di IIMS 2023, Harganya di Bawah Rp 10 Juta

Motor Listrik United MX-1200 Melantai di IIMS 2023, Harganya di Bawah Rp 10 Juta
Motor listrik United MX-1200. Foto: ridho

jpnn.com, JAKARTA - Tak mau ketinggalan dari pemain lain, United E-Motor Tech juga meluncurkan motor listrik United MX-1200 di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023.

Skuter listrik berbasis baterai murni itu dijual dengan harga Rp 14,8 juta. Namun, masyarakat bisa mendapatkan harga spesial dengan subsidi khusus.

Direktur PT Terang Dunia Internusa (TDI) Henry Mulyadi mengatakan peluncuran ptoduk baru itu guna mengakomodir minat masyarakat terhadap motor listrik yang canggih, berkualitas, tetapi dengan harga kompetitif.

"Dengan tampilan yang stylish dan futuristik, kami ingin memberikan pilihan jenis motor listrik lebih luas, dengan teknologi terbaik kepada masyarakat Indonesia," ucap Henry, di Jakarta.

MX-1200 hadir dengan desain yang modern dan stylish, bagasi motor luas bisa menyimpan barang bawaan.

United MX-1200 didukung motor listrik 72V dengan top power 2200W.

Menggunakan baterai jenis Graphene berkapasitas 72V21,8Ah, MX-1200 mampu melaju 65 kpj, dengan jarak tempuh sampai dengan 80 km dalam sekali pengecasan.

Skuter listrik besutan United itu juga dilengkapi fitur panel display full digital, lampu LED & DRL, keyless, 3 speed Mode, dan Reverse Mode.

Tak mau ketinggalan dari pemain lain, United E-Motor Tech juga meluncurkan motor listrik United MX-1200 di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News