MPR: Perlu Konsistensi Dalam Menegakkan Aturan Pelaksanaan PPKM Darurat

jpnn.com, JAKARTA - Para pemangku kepentingan diharapkan meningkatkan konsistensi dalam mengatasi sejumlah kendala pada pengendalian Covid-19 di tanah air.
“Masalah yang dihadapi dalam pengendalian Covid-19 di tanah air memang cukup banyak, sehingga perlu konsistensi yang tinggi dalam menyelesaikan sejumlah kendala tersebut,” kata Wakil Ketua MPR RI Lestari Moerdijat dalam keterangan tertulisnya Selasa (6/7).
Sejumlah upaya, menurut Lestari, saat ini sedang dilakukan oleh pemerintah untuk mengendalikan penyebaran Covid-19.
Pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat atau PPKM darurat di Jawa-Bali memang berdampak terhadap keseharian masyarakat.
Sebab, ujar Rerie, sapaan akrab Lestari, berbagai aturan dan upaya PPKM darurat mulai dilakukan pemerintah.
Antara lain, jelas Rerie, pemerintah berupaya menekan mobilitas masyarakat hingga 50%, menertibkan harga obat Covid-19, memulihkan pasokan oksigen, dan gencar melakukan vaksinasi Covid-19 untuk menciptakan kekebalan kelompok.
Untuk merealisasikan semua itu, memang banyak tantangan di lapangan. Namun, tegas anggota Majelis Tinggi Partai NasDem itu, para pemangku kepentingan harus tetap konsisten dengan upaya yang dilakukan.
Hanya dengan konsistensi yang tinggi dalam upaya merealisasikan sejumlah target pada proses pengendalian Covid-19, diyakini Rerie, mampu mengatasi sejumlah kendala yang ada.
Para pemangku kepentingan diharapkan meningkatkan konsistensi dalam mengatasi sejumlah kendala pada pengendalian Covid-19 di tanah air.
- Pembekalan CPNS Setjen MPR, Sekjen Siti Fauziah Tanamkan Pentingnya Adaptasi Teknologi
- Waka MPR Eddy Soeparno Optimistis MBG hingga Kopdes Merah Putih Bikin Ekonomi Tumbuh
- HNW Dukung Rencana Prabowo Ingin Biaya Haji Indonesia Lebih Murah Dari Malaysia
- Waka MPR Lestari Moerdijat Ungkap Perlunya Identifikasi Masalah Perempuan dengan Tepat
- Al Hidayat Samsu MPR Sebut Rakyat Butuh Perlindungan Nyata di Tengah Gejolak Tarif AS
- Dukung MUI Tolak Vasektomi Syarat Terima Bansos, HNW Minta Dedi Mulyadi Akhiri Kegaduhan