Nikita Mirzani: Makin Dilarang Malah Bikin Penasaran

Nikita Mirzani: Makin Dilarang Malah Bikin Penasaran
Nikita Mirzani enggan berdamai dengan Indra Tarigan terkait dugaan penghinaan dan pencemaran nama terhadap putrinya. Foto: Firda Junita

jpnn.com, JAKARTA - Artis Nikita Mirzani pesimistis peredaran narkoba bisa dihilangkan dari tanah air.

Pasalnya, meski sudah banyak yang tertangkap tidak membuat orang kapok memakai barang haram itu.

Selama ini, kata Nikita, orang-orang yang ditangkap bukanlah bandar besar, melainkan pemakai dan pengedar.

"Soalnya (pemakai yang sama) ketangkap lagi, ketangkap lagi. Bikin puyeng," kata Nikita di Jakarta, baru-baru ini.

Ibu tiga anak itu pun menyarankan agar pemerintah melegalkan narkoba di Indonesia.

"Soalnya makin dilarang, orang makin penasaran gimana rasanya sabu, gimana sih rasanya kokain, gimana sih rasanya ganja," ujarnya.

Pesohor kelahiran 17 Maret 1986 itu mengatakan bahwa masalah narkoba baik di kalangan selebritas maupun masyarakat sulit dihilangkan.

Sebab, kata dia, ada oknum-oknum yang mudah memasukan narkoba ke Indonesia.

Menurut Nikita Mirzani, meski banyak yang tertangkap tidak membuat orang kapok mengonsumsi narkoba.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News