Owww, Begini Cara Pengedar Kelabui Polisi

jpnn.com - jpnn.com -Setelah lama menjadi incaran pihak berwajib, Mawardi bin Arsiken akhirnya dibekuk jajaran Polsek Anjongan, Jumat (20/1) malam.
Awalnya, polisi mendapatkan informasi bahwa di rumah Deri di Jalan Beringin 1, Dusun Pramuka, Mempawah, sering dijadikan tempat berpesta narkoba.
Deri merupakan rekan Mawardi dalam menjalankan bisnis narkoba.
“Saat rumah Deri digerebek, kami menemukan Mawardi, warga Jalan Tanjung Raya, Kampung Luar, Pontianak Timur,” ujar Kapolsek Anjongan Ipda Heriani, Minggu (22/1).
Polisi menyimpulkan bahwa di rumah itu terjadi tindak pidana narkotika golongan satu dalam bentuk membeli, menerima dan menjadi perantara jual beli atau menguasai.
“Di rumah yang dihuni Deri sedang berlangsung pesta narkoba. Kami mendapati Maryadi sedang duduk di teras rumah tersebut dan langsung digeledah, disaksikan ketua RT dan warga setempat,” tutur Ipda Heriani.
Setelah meringkus pengedar dan pemakai, polisi melakukan pencarian barang bukti (BB) di sekitar rumah Deri.
Polisi menemukan alat isap dan sabu-sabu yang disembunyikan Mawardi di pekarangan rumah.
Setelah lama menjadi incaran pihak berwajib, Mawardi bin Arsiken akhirnya dibekuk jajaran Polsek Anjongan, Jumat (20/1) malam.
- Oknum Pegawai BNN Ditahan Jaksa terkait Narkoba
- Dor, Dor, Dor! Oknum Polisi Ini Terkapar Ditembak Petugas BNN
- Ini Modus Baru Pengedar Narkoba di Bandung, Lihat
- Propam Pastikan 1.205 Personel Polda Jateng Bebas Narkoba dan Judol
- Rumah Mewah dan Aset Gembong Narkoba Mak Gadi Disita Polres Inhu
- Polda Riau Gagalkan Penyelundupan 12,8 Kilo Sabu-sabu oleh Jaringan Internasional