Pak Luhut & Adian Napitupulu Bersitegang, Opung Panda Jadi Saksinya, Begini Ceritanya

jpnn.com, JAKARTA - Wartawan senior Panda Nababan mengungkapkan Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut B Pandjaitan pernah berselisih dengan anggota DPR Adian Napitupulu.
Menurut Panda, kejadian itu terjadi sekitar setahun lalu saat masih dalam masa pandemi Covid-19.
“Pernah kejadian, Luhut memanggil aku sama Adian,” kata Panda dalam perbincangan yang diunggah kanal Total Politik di YouTube baru-baru ini.
Panda menuturkan pertemuan itu dilakukan di Grand Hyatt Hotel, Jakarta Pusat. Pertemuannya di dekat kolam renang.
Pada saat itu, Adian juga membawa persoalan yang mau disampaikan kepada Luhut. Menurut Panda, anggota DPR dari PDIP itu sedang berupaya membereskan persoalan tanah bekas milik Keluarga Cendana di kawasan Bogor, Jawa Barat.
Panda menjelaskan Adian menilai Sofyan Djalil selaku kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN) pada waktu itu tidak bersikap tegas dalam menyelesaikan persoalan tersebut. Adian, kata Panda, pernah meminta Luhut menegur Sofyan Djalil.
Saat Adian dan Luhut berbicara soal itu, tiba-tiba suasananya menjadi tegang. Tiba-tiba Luhut meminta Adian dan Panda tidak memberikan problem kepada Jokowi.
“Aku enggak suka, ya, kalau kalian begitu,” kata Panda menirukan ucapan Luhut.
Panda Nababan bercerita soal Luhut B Pandjaitan dan Adian Napitupulu terlibat cekcok dalam sebuah pertemuan di Grand Hyatt Hotel Jakarta.
- Eks KSAL Ini Anggap Gibran bin Jokowi Tak Memenuhi Kriteria Jadi Wapres RI
- Roy Suryo Ungkap Ironi Laporan Jokowi, Dilayangkan Saat Hari Keterbukaan Informasi
- Gus Din Apresiasi Jokowi Membuat Laporan ke Polisi Soal Ijazah Palsu
- 5 Berita Terpopuler: Ada Uang Setoran Masuk, Banyak NIP CPNS & PPPK Terbit, Memalukan dan Tidak Elegan
- Polisi Didesak Proses Laporan Jokowi soal Kasus Ijazah Palsu
- Jokowi Lapor Polisi, Roy Suryo: Peneliti Seharusnya Diapresiasi, Bukan Dikriminalisasi