Pansel Siap Umumkan Capim KPK yang Lolos Seleksi

Pansel Siap Umumkan Capim KPK yang Lolos Seleksi
Pansel Siap Umumkan Capim KPK yang Lolos Seleksi
JAKARTA - Panitia Seleksi (Pansel) KPK, rencananya sore ini akan mengumumkan nama-nama calon pimpinan (capim) yang lolos seleksi III, yakni tes profile assessment, pada Selasa (2/8) lalu. Hasil ini akan diumumkan langsung oleh Ketua Pansel yang juga Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) Patrialis Akbar.

"Pak Menkumham selaku Ketua Pansel KPK yang akan mengadakan pengumuman peserta yang lolos seleksi profile assessment calon pimpinan KPK 2011," kata anggota Sekretariat Pansel KPK, Goncang Rahardjo, melalui pesan singkatnya.

Disebutkan, pengumuman ini akan dilakukan di Graha Pengayoman, Gedung Kemenkumham, pada sekitar pukul 16.00 WIB. "Pengumuman akan dihadiri oleh seluruh anggota tim Pansel KPK," lanjutnya.

Sebelumnya, seperti diketahui, Pansel sudah menetapkan sebanyak 17 orang capim KPK. Ke-17 capim ini lantas mengikuti tes profile assessment. Setelah itu, capim yang lolos akan mengikuti seleksi akhir yakni wawancara dengan tim Pansel KPK. Sesudah itu lagi, maka nama yang lolos akan diserahkan ke DPR RI untuk menjalani tahap berikut. (gel/jpnn)

JAKARTA - Panitia Seleksi (Pansel) KPK, rencananya sore ini akan mengumumkan nama-nama calon pimpinan (capim) yang lolos seleksi III, yakni tes profile


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News