Parah! Gara-gara Ketinggalan Pesawat, Anak Hajar Ayah

jpnn.com - TIMIKA – Seorang anak tega menganiaya ayahnya sendiri hingga mengalami luka robek di bagian kepala. Si anak ngamuk gara-gara ketinggalan pesawat.
Peristiwa itu dialami Nikolas Kabes (49), warga Jalan Budi Utomo pada Kamis (4/6) kemarin sekitar pukul 09.30 WIT. Pelakunya adalah anaknya sendiri berinisial N (20). Korban kepada wartawan di Polsek Miru mengatakan, kejadian itu berawal ketika sebelum berangkat ke Jayapura, beberapa hari lalu anaknya mengecek jadwal keberangkatan pesawat.
Usai mengecek jadwal, anaknya kembali ke rumah dan memberitahukan kepada ayahnya, kalau pesawat yang akan ia tumpangi itu berangkat Kamis (4/6) pukul 11.00 siang .
Sehingga pada Kamis (4/6) kemarin, sebelum pukul 11.00 WIT anaknya itu sudah di bandara. Namun ketika dicek, ternyata pesawat dimaksud berangkat Kamis pagi, pukul 06.00 WIT.
Mengetahui itu, anaknya itu langsung kembali kerumah. Melihat anaknya kembali ke rumah, korban mencoba untuk bertanya. Namun sang anak justru marah. Merasa diperlakukan kurang baik, Nikolas mengaku sempat mengusir agar anaknya itu keluar dari rumah.
“Jadi saya tanya, dia balik marah saya. Karena saya emosi, saya usir dia. Tiba-tiba dia ambil batu sama piring langsung dia hantam kepala saya,” ujar korban. Akibat penganiayaan itu, kepala sang ayah robek dan mengeluarkan darah segar.
Mendapat perlakuan demikian, korban akhirnya mengadukan kasus itu ke Polsek Miru. Ia berharap dengan pengaduannya itu anaknya bisa berubah. “Saya lapor di polisi supaya kasih pembinaan, biar ke depan tidak terulang,” harapnya.(all)
TIMIKA – Seorang anak tega menganiaya ayahnya sendiri hingga mengalami luka robek di bagian kepala. Si anak ngamuk gara-gara ketinggalan pesawat.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pelaku Penembakan di Samarinda Beraksi di Atas Motor, Orang-Orang Panik
- Fakta-Fakta Pengunjung THM Ditembak Mati, Mencekam
- Pakai Jaket Ojol, OTK Tembak Mati Pengunjung Tempat Hiburan Malam
- Polisi Kantongi Nama Pelaku Pembacokan Tewaskan Danang di Semarang
- Nyawa Danang Melayang Setelah Dibacok OTK di Semarang
- Kelompok Anarko Dalang Kerusuhan Hari Buruh di Semarang, 6 Mahasiswa Jadi Tersangka