PDIP Gelar Rakornas Tiga Pilar Ekonomi Kerakyatan

PDIP Gelar Rakornas Tiga Pilar Ekonomi Kerakyatan
(Kiri ke kanan) Anggota DPR PDIP Effendy Sianipar, Eriko Sutarduga, Mindo Sianipar dan Darmadi memberikan keterangan pers terkait Rakornas Tiga Pilar, di Markas PDIP, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (14/12). Foto: Boy

jpnn.com, JAKARTA - Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan akan menggelar rapat koordinasi nasional (Rakornas) Tiga Pilar Bidang Ekonomi Kerakyatan di ICE, BSD, Tangsel, Banten, 16-17 Desember 2017.

Rakornas bertema "Berdikari untuk Indonesia Raya" akan dibuka Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dan Presiden Joko Widodo.

"Kami ingin rakornas ini menjadi momentum membangkitkan kembali ekonomi kerakyatan," kata Ketua Panitia Rakornas Mindo Sianipar, Kamis (14/12) di kantor DPP PDI Perjuangan, Menteng, Jakarta Pusat.

Rakornas dihadiri tiga pilar partai yakni eksekutif, legislatif dan struktur di seluruh Indonesia. Menurut dia, ini merupakan rapat besar partai pertama di Indonesia yang secara khusus membicarakan ekonomi kerakyatan. "Tidak berbicara sama sekali tentang kekuasaan," ujar Mindo.

Mindo mengatakan, Megawati maupun Jokowi akan memberikan pidato dalam rakornas untuk menggelorakan kembali semangat ekonomi kerakyatan.

Sebab, ekonomi kerakyatanlah yang bisa mewujudkan cita-cita Trisakti Bung Karno. Trisakti Bung Karno mengatakan untuk berdikari secara ekonomi. "Hal itu hanya mungkin dilakukan ekonomi kerakyatan," kata Mindo.

Dia menambahkan, rakornas ini bukanlah sekadar seremoni belaka, tetapi menunjukkan bukti konkret kinerja partai dalam membina sejumlah Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang berdikari. Yakni, berasal dari kreativitas sendiri dan sumber dayanya mayoritas berasal dari dalam negeri.

"Kami akan memamerkan ratusan UMKM hasil binaan partai yang kini sudah berdikari dalam menjalankan usahanya, berikut dengan produk-produk kreatif yang mereka hasilkan," ujar Mindo.

Presiden Joko Widodo dan Ketua Umum PDI Perjuangan akan membuka Rakornas Tiga Pilar yang akan digelar di BSD, Tangerang Selatan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News