Pedang Emas Raja Salman untuk Jenderal Tito

jpnn.com - jpnn.com - Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al Saud menghadiahi pedang berlapis emas kepada Kapolri Jenderal Tito Karnavian.
Hal ini dibenarkan oleh Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen Rikwanto. Menurutnya, penganugerahan diberi oleh raja berjuluk penjaga dua kota suci itu, karena Tito berjasa kepada Arab Saudi.
"Ya benar Pak Kapolri diberi penghargaan pedang emas. Itu sebagai penghargaan dari kerja sama yang terjalin," kata Rikwanto kepada JPNN, Senin (6/3).
Rikwanto menambahkan, penyerahan pedang emas diserahkan oleh Duta Besar Arab Saudi untuk Indonesia Osama bin Mohammed Abdullah Al Shuaibi.
Pedang emas diserahkan kepada Tito di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Sabtu (6/3).
"Dalam pertemuan tersebut membahas juga tentang pengaman dua negara yakni Indonesia dan Arab Saudi," jelasnya.
Mengenai makna simbolis pedang emas tersebut, kata Rikwanto, menandakan keamanan dan pertahanan. Diharapkan Indonesia-Arab Saudi bisa saling menjaga keamanan dan pertahanan negara. (Mg4/jpnn)
Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al Saud menghadiahi pedang berlapis emas kepada Kapolri Jenderal Tito Karnavian.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Mendagri Tito Pidato di Global Security Forum di Qatar
- Sahroni Puji Keberhasilan Gugus Tugas Ketahanan Pangan Polri Tingkatkan Hasil Panen Jagung
- Dedi Mulyadi Ungkap Kriteria Pelajar yang Dikirim ke Barak TNI
- PPATK Apresiasi Kinerja Pemerintah dan Polri dalam Penindakan Judi Online
- Ormas Kebablasan Bukan Diselesaikan dengan Revisi UU, tetapi Penegakan Hukum
- Keberadaan Kasat Reskrim Iptu Tomi yang Hilang saat Memburu KKB pada 2024 Masih Misteri