Pejabat MA Bungkam saat Diperiksa, tapi Janji Buka-bukaan di Persidangan

Pejabat MA Bungkam saat Diperiksa, tapi Janji Buka-bukaan di Persidangan
Agung Andri Tristianto Sutrisno. Foto: Dopkumen JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Tersangka suap penundaan salinan putusan kasasi, Kepala Sub Direktorat Kasasi dan Peninjauan Kembali Perdata Khusus Mahkamah Agung Andri Tristianto Sutrisno masih bungkam soal dugaan keterlibatan oknum pejabat lain di MA.

Malah ia terkesan pasang badan menutupi dugaan keterlibatan pihak lain. "Tidak ada pejabat lain yang terlibat," tegas Andri usai diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi, Jumat (26/2) sore.

Selebihnya Andri berupaya menghindari wartawan saat dicecar sejumlah pertanyaan. Mengenakan rompi tahanan KPK, Andri terus berjalan menuju mobil yang akan membawanya ke sel. Namun, ia berjanji akan buka-bukaan di persidangan. "Semua akan saya ungkap di persidangan," kata Andri lagi.

Andri diduga menerima suap dari Ichsan Suaidi melalui pengacara Awang Lazuardi Embat. Andri disuap agar menunda salinan putusan kasasi perkara korupsi Ichsan.

Namun, niat jahat mereka terbongkar dalam sebuah operasi tangkap tangan KPK di kawasan Gading Serpong, Tangerang, Banten, beberapa waktu lalu. (boy/jpnn)



Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News