Pekerja IT Makin Dicari, Data Academy Mengkreasikan Talent Pool Digital

Pekerja IT Makin Dicari, Data Academy Mengkreasikan Talent Pool Digital
Data Enthusiast Day 2023 bertujuan untuk meningkatkan daya saing serta pengembangan sains data dan AI agar generasi muda Indonesia mempersiapkan keterampilan digital. Foto: dok Data Academy

Oleh karena itu, lanjut dia, Data Academy berinisiatif mengkreasikan kolam talenta (talent pool) untuk mengakselerasi jumlah talenta digital di acara Data Enthusiast Day 2023.

Peserta acara ini berasal dari kalangan akademisi, pelaku industri, pemerintah, guru, dan pelajar sekolah dari seluruh Indonesia.

Data Enthusiast Day 2023 bertujuan untuk meningkatkan daya saing serta pengembangan sains data dan AI agar generasi muda Indonesia mempersiapkan keterampilan digital.

Sedangkan, Data Academy merupakan pusat studi teknologi digital khususnya bagi para profesional data. Data Academy bekerja sama dengan dunia pendidikan, industri, pemerintah, lembaga sertifikasi, dan komunitas dalam membangun sinergi dalam rangka mengembangkan keterampilan di bidang ilmu data dan kecerdasan artifisial.

Indonesia berpotensi mencetak talenta digital yang dibutuhkan untuk menyokong transformasi digital nasional.

Dalam upaya memenuhi tingginya kebutuhan tenaga kerja di sektor IT, Data Academy menyiapkan Turnamen Sains Data Nasional (TSDN 2023) yang dilaksanakan pada Oktober 2023.

“Kami meyakini kemampuan atau skill tenaga kerja Indonesia dalam bidang TIK ini mampu bersaing dengan negara-negara lain dalam dunia digital. Kami optimistis Turnamen Sains Data Nasional menjadi kawah candradimuka untuk talent pool digital nasional yang berdaya saing tinggi,” ucap Luthfy

Pada kesempatan ini, Reza Aditya Permadi, GM Data Solutions Analytics CoE Telkomsel, menjelaskan transisi data sains dan kecerdasan buatan di tingkat perusahaan itu mengintegrasikan keilmuan data sains dan AI ke sistem operasional perusahaan.

Kebutuhan tenaga kerja di sektor Teknolog Informasi dan Komunikasi (TIK) pada tahun 2022 hingga 2025 diproyekskan terus meningkat

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News