Pelajaran Penting dari GovTech Global Forum di World Bank untuk Sumedang

Pelajaran Penting dari GovTech Global Forum di World Bank untuk Sumedang
Wakil Bupati Sumedang Erwan Setiawan menyimak pemateri pada GovTech Global Forum yang dilaksanakan pada 3-4 Mei 2023 di kantor pusat Bank Dunia, Washington DC, Amerika Serikat (AS). Foto: Humas Pemkab Sumedang

jpnn.com, WASHINGTON DC - Wakil Bupati Sumedang Erwan Setiawan mengaku memperoleh banyak pelajaran dari GovTech Global Forum di Washington DC, Amerika Serikat (AS).

Erwan hadir di forum yang digelar di markas World Bank atau Bank Dunia itu pada 3-4 Mei 2023 untuk mewakili Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir.

Forum bergengsi itu mengundang Pemkab Sumedang untuk memaparkan digitalisasi pelayanan pemerintahan. Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) Pemkab Sumedang merupakan yang terbaik di Indonesia.

"Banyak lesson learned (pelajaran yang diperoleh, red) dari forum ini, contohnya, bagaimana penggunaan peranti digital dalam pelayanan publik harus menjamin kebahagiaan dan peningkatan kesejahteraan rakyat,” ujar Erwan.

Lebih lanjut Erwan juga memaparkan materi diskusi pada hari pertama GovTech Global Forum ialah implementasi digital untuk layanan pemerintahan, membangun kepercayaan publik melalui teknologi, akuntabilitas dan transparansi, serta membuat big data.

Acara itu menghadirkan pembicara maupun peserta dari berbagai kalangan, antara lain, eksekutif Bank Dunia, akademisi, praktisi pemerintahan, dan organisasi nonpemerintah.

"Berbagai pembelajaran dan pengalaman implementasi government technology atau sistem pemerintahan berbasis elektronik di berbagai negara dan di banyak sektor dikupas oleh para ahlinya," kata Erwan.

Menurut dia, Kabupaten Sumedang sedang giat mengembangkan tata kelola pemerintahan berbasis digital. Oleh karena itu, GovTech Global Forum pun memberikan pelajaran penting bagi SPBE Sumedang.

Wakil Bupati Sumedang Erwan Setiawan mengatakan banyak pelajaran dari GovTech Global Forum di Washington DC, Amerika Serikat (AS).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News