Pemain Bali United Kerap Lengah pada Awal Laga

jpnn.com, BALI - Para pemain Bali United harus memperbaiki performanya sejak awal pertandingan.
Pasalnya, para penggawa Bali United beberapa kali lengah ketika pertandingan baru dimulai.
Hal itu terlihat saat Bali United dikalahkan Sriwijaya FC dengan skor 2-3 pada pekan ke-24 Liga 1 2018 di Stadion Jakabaring, Sabtu (6/10).
Dalam laga itu Bali United langsung tertinggal setelah Novan Sasongko mencetak gol bunuh diri saat pertandingan baru berjalan semenit.
“Dari awal saya selalu mengingatkan pemain agar hati-hati pada menit awal karena terkadang kehilangan fokus dan terbukti," ujar pelatih Bali United Widodo Cahyono Putro.
Dia pun berharap para pemainnya tidak mengulangi kesalahan saat menjamu Mitra Kukar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Senin (15/10).
"Selamat kepada Sriwijaya FC yang berhasil menang," ujar Widodo. (lim/jpc/jpnn)
Para pemain Bali United harus memperbaiki performanya sejak awal pertandingan. Pasalnya, para penggawa Bali United beberapa kali lengah
Redaktur & Reporter : Ragil
- Teco Ungkap Alasan Mundur dari Kursi Pelatih Bali United
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Misi Meregenerasi Pemain Bali United Selesai, Pelatih Teco Beber Rencana Masa Depan
- Makna Gol Gustavo Franca saat Persib Hantam Bali United
- Bali United Kalah dari Persib, Pemain Kecewa dan Singgung Kelengahan
- Klasemen Sementara Liga 1: Persib Makin Mentereng, Bali United Tertahan