Pemerintah Tetapkan HET Gula Pekan Depan

Pemerintah Tetapkan HET Gula Pekan Depan
Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita dan pendiri Artha Graha Tommy Winata dalam acara AGP Peduli di SCBD, Jakarta Selatan, Sabtu (14/1). Foto: Kusdharmadi/JPNN.Com

jpnn.com - Pemerintah akan menetapkan harga eceran tertinggi gula pada pekan depan.

Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita mengatakan, langkah itu ditempuh pemerintah untuk mencegah spekulan bermain.

"Kami akan dan sudah berkoordinasi bahwa pekan depan ada kesepakatan pengendalian harga gula atau penetapan harga eceran tertinggi," ujar Enggartiasto saat membuka pasar murah Artha Graha Peduli di SCBD, Jakarta, Sabtu (14/1).

Menurut Enggartiasto, biasanya menjelang hari besar keagamaan sering ada gejolak harga barang kebutuhan pokok yang dipicu ulah spekulan.

"Jelang Imlek biasanya yang sedikit bergejolak adalah harga gula," tegasnya.

Karenanya pemerintah mengambil langkah cepat mencegah kelangkaan gula.

Lebih lanjut Enggartiasto mengatakan, akhir tahun lalu pemerintah juga sudah berhasil mencegah gejolak pangan.

Memang, kata Enggartiasto, beberapa komoditi sempat mengalami deflasi. "Tapi secara rata-rata bahan pokok stabil," ujar menteri asal Partai Nasdem itu. (boy/jpnn)


 Pemerintah akan menetapkan harga eceran tertinggi gula pada pekan depan. Langkah itu ditempuh pemerintah untuk mencegah spekulan bermain.


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News