Pengamat Sebut Ganjar Pranowo Akan Terus Bersama PDIP, Begini Alasannya
jpnn.com, JAKARTA - Pengamat Politik Adi Prayitno menilai Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo tidak akan maju sebagai calon presiden bersama partai lain.
Meskipun memiliki elektabilitas tinggi dan konflik internal dengan PDIP, Ganjar dinilai akan tetap bersama PDIP.
"Rasa-rasanya enggak mungkin, ya, kalau melihat kecenderungan saat ini karena Ganjar bukan siapa-siapa tanpa PDIP," ujar Adi.
Direktur Eksekutif Parameter Politik itu mengatakan Ganjar tidak bisa berada di posisi saat ini tanpa PDIP.
"Jangan-jangan, kalau sudah bukan PDIP, dia bukan siapa-siapa," tambah dosen UIN Syarif Hidayatullah Jakarta itu.
Oleh karena itu, Adi menilai Ganjar tidak akan meninggalkan PDIP meskipun ada beberapa dinamika yang terjadi antara Ganjar dengan partainya sendiri.
"Siapa pun yang nantinya akan diputuskan oleh Megawati sebagai capres, Ganjar ini tidak punya riwayat membelot ke partai yang lain," tandas Adi Prayitno. (mcr9/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Pengamat Politik Adi Prayitno menilai Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo tidak akan maju sebagai calon presiden (capres) bersama partai lain.
Redaktur : M. Rasyid Ridha
Reporter : Dea Hardianingsih
- Tim Hukum Hasto Bawa Bukti Dugaan Pelanggaran Penyidik KPK ke Dewas
- Rempang Eco City Tak Masuk Daftar PSN Era Prabowo, Rieke Girang
- Politikus PDIP Apresiasi Ide Dedi Mulyadi Kirim Siswa Bermasalah ke Barak
- 5 Berita Terpopuler: Kapan Pengisian DRH NIP PPPK? Simak Penjelasan Kepala BKN, Alhamdulillah Perjuangan Tak Sia-sia
- Ganjar Pranowo Tanggapi Usulan Solo Jadi Daerah Istimewa
- Rayakan 70th KAA, Usman Hamid And The Blackstones Bawakan Album Baru Kritik Sosial