Penggambar Kartun Nabi Diserang Teroris

Penggambar Kartun Nabi Diserang Teroris
Kurt Westergaard. Foto : REUTERS
KARTUNIS Denmark yang pernah membuat heboh karena membuat kartun Nabi Muhammad, Kurt Westergaard, diserang oleh anggota teroris. Kurt yang kini berusia 74 tahun, mengalami percobaan pembunuhan.  

Seperti diberitakan tabloid The Sun, kemarin, seorang penyusup dengan bersenjata kapak telah ditembak oleh polisi Denmark setelah berusaha menyerang Kurt Westergaard. Penyerang itu diketahui warga negara Somalia.

Menurut Kepala Dinas Inteljen Denmark, Jakob Scharf, penyerang itu terkait dengan jaringan teroris al-Shabaab di Somalia. Tersangka penyerang yang juga membawa pisau, mengalami luka serius setelah ditembak polisi di bagian lutut dan lengan sebelum akhirnya dibawa ke tahanan. Meski demikian luka itu tidak membahayakan.

Polisi dipanggil ke rumah Westergaard setelah alarm rumah berbunyi karena ada penyusup. Kepala Polisi Denmark, Morten Jensen mengatakan, pelaku penyerangan merusak hendela rumah Westergarrd. "Dia mencoba menyerang salah satu petugas dengan kapak dan dia ditembak di kaki kanan dan lengan kirinya," ujarnya.

KARTUNIS Denmark yang pernah membuat heboh karena membuat kartun Nabi Muhammad, Kurt Westergaard, diserang oleh anggota teroris. Kurt yang kini berusia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News