Perbankan Dekati Masyarakat Pesisir

Perbankan Dekati Masyarakat Pesisir
Perbankan Dekati Masyarakat Pesisir

jpnn.com - SURABAYA - Perbankan kian memaksimalkan penetrasi finansial inklusi. Direktur Jaringan dan Layanan PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) Tbk Suprajanto mengungkapkan, pihaknya kini melakukan ekspansi, khususnya dalam hal pelayanan bagi masyarakat di remote area. 

''Kali ini perseroan berupaya agar bisa membuka akses bagi masyarakat di blind spot. Khususnya bagi masyarakat pesisir,'' kata Suprajanto di sela acara Keel Laying di galangan PT Dumas Tanjung Perak Shipyard, Surabaya, Senin (10/11).

Menurut dia, BRI sedang membangun layanan perbankan di atas kapal (Teras BRI Kapal). Rencananya, inovasi tersebut berlayar di perairan Kepulauan Seribu. ''Ke depan, dibangun hal yang sama di wilayah Ternate, Bau-bau, dan Tanjung Selor,'' tambahnya.

Suprajanto menyatakan, potensi di Kepulauan Seribu cukup bagus. Sebab, di pulau tersebut belum ada akses perbankan bagi masyarakat pesisir. ''Yang tidak kalah penting adalah upaya edukasi tentang perbankan bagi masyarakat pesisir. Nanti masyarakat di Pulau Seribu tidak perlu jauh-jauh ke Jakarta kalau mau akses perbankan,'' jelasnya.

Perseroan juga telah menyurvei wilayah tersebut untuk melihat potensi akses terhadap penyaluran kredit bagi masyarakat. Sejauh ini, lanjut dia, selain pariwisata, ada potensi perdagangan dari masyarakat setempat yang dianggap sebagai ceruk perseroan. (dee/c19/agm)


SURABAYA - Perbankan kian memaksimalkan penetrasi finansial inklusi. Direktur Jaringan dan Layanan PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) Tbk Suprajanto


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News