Perempuan Surabaya Lintas Profesi Dukung Gus Muhaimin Jadi Capres 2024

jpnn.com, SURABAYA - Para Perempuan Surabaya Lintas Profesi mendeklarasikan dukungan kepada Muhaimin Iskandar sebagai calon presiden (capres) di pemilu 2024.
Puluhan perempuan itu membawa spanduk bertuliskan 'Deklarasi Dukungan Perempuan Surabaya Lintas Profesi, Gus Muhaimin Presiden 2024'.
"Kami mendukung Muhaimin Iskandar sebagai Presiden 2024," kata Sylviana Renata, Ketua Perempuan Surabaya Lintas Profesi dalam keterangannya, Kamis (15/6),
Sylviana menyatakan bahwa Muhaimin Iskandar cocok memimpin Indonesia, dan tokoh yang sangat menghargai perempuan.
"Kami yakin, nantinya setiap kebijakan yang beliau ambil akan mewujudkan emanispasi pada prempuan," ujar Sylviana.
Selain itu, Muhaimin juga dinilai memiliki kemampuan dalam memimpin yang tidak diragukan lagi, serta rekam jejak yang jelas.
Dia juga mengatakan bahwa attitude Muhaimin Iskandar, sangat sopan, bermoral, religius, dan gagah sebagai pangliman santri.
"Maka dari itu sudah sepantasnya Indonesia dipimpin oleh Pemimpin sepertinya," tutur Sylviana. (jlo/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Perempuan Surabaya Lintas Profesi dukung Gus Muhaimin jadi capres di pemilu 2024. Simak selengkapnya
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh
- Gus Imin Berhalalbihalal dengan Kiai Azaim dan Nyai Ju di Sukorejo
- Hadirkan Pelaku Usaha Hingga Akademisi, Kemenko PM Gelar Uji Publik Program Berdaya Bersama
- Cak Imin Minta Kemenkes Lakukan Ini Setelah Siswa Keracunan Menyantap MBG
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024
- Cak Imin: Tadi Presiden juga Menelepon Saya
- Live Halalbihalal DPP PKB Dapat 1,1 Juta Like di Tiktok