Perkuat Pasar, Samsung Bikin Terobosan

Perkuat Pasar, Samsung Bikin Terobosan
Perkuat Pasar, Samsung Bikin Terobosan
Komitmen Samsung menghadirkan produk dengan fungsi cerdas dan bergaya elegan, termasuk memiliki fitur premium untuk semua produk mulai kelas entry level. Hasilnya, tahun lalu Samsung mampu mencapai pertumbuhan 11 persen dengan perolehan laba usaha sekitar USD 135,8 juta. Nah, tahun ini Samsung akan terus memperkuat diri dengan memanjakan pasar melalui berbagai produk yang tentu dilengkapi teknologi dan desain terbaru. Sasaran pasarnya bukan hanya untuk kalangan menengah atas, tapi juga konsumen-konsumen di negara berkembang.

Khusus untuk Indonesia, Samsung juga akan memperkenalkan terobosan The Smarter Life. Bukan hanya untuk jajaran TV flat panel, tapi juga smartphone dan berbagai produk rumah tangga. Itu sekaligus menjadikan Samsung sebagai produsen elektronik yang mampu memimpin inovasi dalam memahami kebutuhan masyarakat.

Melalui The Samrter Life, konsumen dimungkinkan untuk lebih menikmati hidup, pengalaman berkoneksi tanpa batas, serta mampu memberikan layanan entertain yang menyenangkan. "Menggabungkan teknologi dalam hidup, lebih aplikatif, sehingga bisa menjadi smart experience in life," tambah Robert Vu, AV Business Director. (puj)
Berita Selanjutnya:
Jagokan Tiga Emiten BUMN IPO

SINGAPURA - Samsung terus memperkuat jajaran produk hi-technya di pasar dunia. Terlebih perekonomian global yang semakin menunjukkan tren positif.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News