Persijap Bersyukur Imbangi Persib dengan Pemain Seadanya

Persijap Bersyukur Imbangi Persib dengan Pemain Seadanya
Persijap Bersyukur Imbangi Persib dengan Pemain Seadanya

jpnn.com - JEPARA -- Persijap Jepara nyaris saja membuat kejutan besar saat menghadapi Persib Bandung dalam lanjutan Indonesia Super League (ISL) di Stadion Gelora Bumi Kartini, Minggu (9/2) sore.

Anak asuh Raja Isa itu berhasil unggul lebih dahulu di menit 56. Tendangan bebas Claudio Luis Jandre Sobrinho berhasil membuat kiper I Made Wirawan membuat blunder.

Sayang kemenangan di depan mata Persijap buyar karena pemain bertahannya Catur Rintang membuat gol bunuh diri di menit 60.

Raja Isa mengungkapkan, saat Made Wirawan membuat blunder, dirinya sangat berharap bisa mendapatkan tiga poin pertama di kancah ISL. Meski akhirnya hanya bisa memetik satu poin, Raja Isa tetap bersyukur.

"Kita bersyukur masih bisa mengambil satu poin dengan lawan sebesar PERSIB dan persiapan tiga minggu dan materi pemain seadanya," ujar Isa usai laga.

Pelatih asal Malaysia itu mengaku belajar banyak dari kegagalan saat Inter Island Cup (IIC) 2014.

"Kita menutup ruang-ruang pergerakan PERSIB. Belajar dari IIC (Inter Island Cup) kemarin. Konate hebat dengan bola-bola yang dibawanya," ungkapnya. (abu/jpnn)


JEPARA -- Persijap Jepara nyaris saja membuat kejutan besar saat menghadapi Persib Bandung dalam lanjutan Indonesia Super League (ISL) di Stadion


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News