Persipura Vs Persija: Macan Antisipasi Kecolongan dari Bola Mati

Persipura Vs Persija: Macan Antisipasi Kecolongan dari Bola Mati
Ilustrasi Jakmania, suporter fanatik Persija Jakarta. Foto: dok/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Persija Jakarta bakal menghadapi Persipura Jayapura dalam laga pekan ketiga Liga 1 2021/202, Minggu (19/9) malam nanti.

Berkaca pada laga sebelumnya, saat imbang 2-2 lawan PSIS Semarang, Pelatih Angelo Alessio meminta pemainnya untuk fokus dan tak mengendurkan permainan setelah unggul dari lawan.

Memang, saat itu Persija bisa unggul lebih dulu, namun karena lengah dan kehilangan konsentrasi, Tim Macan Kemayoran kemudian kebobolan dua gol yang berasal dari skema sama, yakni bola mati.

"Kami akan mengurangi kesalahan dari pertandingan sebelumnya, antisipasi bola mati juga sudah kami matangkan dalam latihan," tuturnya.

Pelatih asal Italia itu meminta pemain Persija untuk lebih fokus ketika sedang menguasai bola maupun saat kehilangan bola.

Dengan begitu, pressing ketat pada pemain Persipura juga harus dilakukan terus-menerus, baik saat unggul ataupun tidak.

"Saya pikir kami telah berlatih dengan baik dan harus menjaga hal tersebut, tetapi kami butuh yang lebih baik lagi untuk bisa meraih kemenangan," tuturnya.

Baca Juga: Mencurigakan, Mobil Innova Tak Bertuan Diperiksa Polisi, Isinya Mengejutkan

Persipura vs Persija bakal menyajikan pertandingan dua tim yang belum bisa meraih kemenangan. Siapa bakal memutus rekor buruk di dua pekan Liga 1 2021/2022 sebelumnya?

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News