Polisi Pastikan Dul Diperiksa Besok

jpnn.com - JAKARTA -- Putra bungsu musisi Ahmad Dhani dan Maia Estianty, AQJ alias Dul akan diperiksa sebagai tersangka kasus kecelakaan lalu lintas di Tol Jagorawi, Jakarta Timur, yang terjadi beberapa waktu lalu.
Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Kepolisian Daerah Metro Jaya Komisaris Besar Rikwanto menyatakan, kemungkinan besok, Jumat (5/10), Dul akan digarap penyidik
"Sesuai panggilan yang dilayangkan, besok rencananya AQJ diperiksa. Sudah berusaha penyidik untuk komunikasi dengan pihak keluarga," kata Rikwanto di Markas Polda Metro Jaya kepada wartawan, Kamis (3/10).
Rikwanto mengatakan, pemeriksaan bisa saja dilakukan ri rumah Dul di Pondok Indah Jakarta Selatan atau di Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya di Pancoran.
Menurut Rikwanto, sebelum diperiksa, kondisi Dul juga akan dilihat. "Namun yang jadi pertimbangan akhir adalah kondisi yang akan diperiksa," ujar pria dengan tiga melati di pundak kanan dan kirinya ini. (boy/jpnn)
JAKARTA -- Putra bungsu musisi Ahmad Dhani dan Maia Estianty, AQJ alias Dul akan diperiksa sebagai tersangka kasus kecelakaan lalu lintas di Tol
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Budayakan K3, Danone Indonesia Raih 3 Penghargaan Platinum dan 1 Emas di Ajang WISCA 2025
- Setuju RUU Perampasan Aset, Ketum PNKT: Persulit Koruptor Sembunyikan Harta
- Sosok Almarhum Gus Alam, Kader Muda PKB Penggerak Kiai di Jateng
- Soal Menteri Salah Bicara, Prabowo: Natalius Pigai, Maklumlah
- Sosialisasi MBG di Tulungagung, Legislator Ajak Masyarakat Wujudkan Indonesia Emas
- Jan Maringka: JM Podcast Membedah Problematika Hukum di Indonesia