PSMS vs Arema: Tuan Rumah Perpanjang Predikat Jago Kandang

PSMS vs Arema: Tuan Rumah Perpanjang Predikat Jago Kandang
Yessoh dan Frets selebrasi. Foto: MO PSMS

Menit 29, Abdul Azis yang malam ini bermain sangat agresif melepaskan tendangan jarak jauh dari tengah lapangan, tapi ditepis kiper Arema.

Menit 31, Dilshod Sharofetdinov yang mengalami cedera harus keluar lapangan digantikan Sadney Urikhob. Tak berselang lama, serangan PSMS kembali tercipta. Frets memberikan umpan dari sisi kiri diterima tandungan kepala Yessoh, tapi masih terlalu pelan.

Sadney yang baru masuk dengan semangat ikut menciptakan peluang. Menit 34, dia membawa bola ke kotak penalti Arema, dan tendangannya mengenai tangan kapten Arema, Purwoko. Namun, kondisi tangan yang pasif, membuat wasit tak menunjuk kotak putih.

Gempuran demi gempuran PSMS akhirnya berbuah manis. Tepat menit 41, berawal dari tendangan Frets Butuan yang membentur tiang, bola mantul disambar Yessoh yang tepat berdiri di dalam kotak penalti dan gol! Skor berubah 1-0.

Di penghujung babak pertama, PSMS menambah keunggulan. Kali ini, lewat tendangan bebas Legimin Raharjo yang membentur tiang gawanga.

Dan, lagi-lagi, Yessoh yang berada di posisi tepat langsung mengambil kesempatan dengan menyambar bola tersebut dan gol! Skor 2-0 mengakhiri babak I, sekaligus memberi bukti bahwa taji Yessoh masih ada. (nin)


PSMS Medan sukses meraih tiga poin setelah mengalahkan Arema FC dengan skor 2-0 pada laga ke-11 Liga 1 2018 di Stadion Teladan, Sabtu (26/5) malam.


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News