Puluhan Ribu Warga Desa Siap Menangkan Ganjar di Pilpres 2024

jpnn.com, JEPARA - Sebanyak 30 ribu orang yang berasal dari sejumlah desa di Indonesia menggelar deklarasi nasional untuk mendukung Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo maju di Pilpres 2024.
Puluhan ribu sukarelawan Des Ganjar itu berkumpul di Desa Bandengan, Jepara dan menyuarakan dukungan kepada Ganjar.
“Kami mendukung Ganjar Pranowo untuk menjadi Presiden Republik Indonesia periode 2024-2029,” ujar Ulil Albab selaku Ketua Des Ganjar dalam siaran persnya, Sabtu (4/6).
Sukarelawan yang berasal dari 35 kabupaten dan kota seluruh Indonesia itu juga menobatkan Ganjar sebagai bapak desa.
“Kami sukarelawan Des Ganjar mendeklarasikan Ganjar Pranowo sebagai bapak desa dan pemimpin masyarakat desa seluruh Indonesia,” kata Ulil.
Menurut Ulil, Ganjar telah berkontribusi dalam mewujudkan Undang-Undang Desa pada saat menjadi Wakil Ketua Komisi II DPR RI.
Ganjar juga sangat peduli terhadap masyarakat dengan berbagai program yang telah dijalankan selama menjabat dua periode sebagai Gubernur Jawa Tengah.
“Pak Ganjar sudah banyak memberikan bukti di Jateng dengan program yang berpihak pada masyarakat desa,” ujarnya.
Puluhan ribu sukarelawan Des Ganjar berkumpul dan mendeklarasikan dukungan kepada Ganjar Pranowo untuk maju di Pilpres 2024.
- Polisi Klaim Botol Miras di Kantor Gubernur Jateng Jadi Bahan Molotov May Day
- Dedi Mulyadi Kirim Pelajar ke Barak TNI, Gubernur Jateng Sampaikan Kalimat Menohok
- 3 Maskapai akan Buka Rute Internasional Via Bandara Ahmad Yani, Luthfi: Mendongrak Pariwisata & Investasi
- Gubernur Luthfi Siapkan Penerbangan Perintis ke Karimunjawa dan Blora
- Ganjar Pranowo Tanggapi Usulan Solo Jadi Daerah Istimewa
- Gubernur Luthfi Bentuk Tim Khusus untuk Atasi Darurat Sampah