Rano Sikapi Rencana Sabotase dengan Ajakan Persatuan

Rano Sikapi Rencana Sabotase dengan Ajakan Persatuan
Calon Gubernur Banten Rano Karno menyampaikan orasi saat kunjungan di kawasan Kronjo, Kabupaten Tangerang, Banten. FOTO: Istimewa

Dalam bocoran yang tersebar di kalangan netizen itu memang tercantum sejumlah nomor milik (diduga) nama politisi senior dan tim sukses paslon nomor 1 seperti Ratu Tatu Chasanah, Media Warman, Bahrul Ulum, dan Jazuli.

Sementara Ari Armansyah yang mengeluarkan ajakan untuk menolak Rano tercantum sebagai admin dalam grup tersebut.

Setelah rencana sabotase itu beredar, Rano tetap melanjutkan rencananya mengunjungi kawasan Kronjo. Warga yang hadir menyambut Rano terlihat begitu antusias. Tokoh masyarakat setempat ikut menunjukkan dukungannya pada Rano yang memang sudah ditunggu kehadirannya oleh warga Kronjo.

Dalan kesempatan itu, Rano mengajak masyarakat untuk mengedepankan persaudaraan di antara sesama. Rano meminta kepada segenap masyarakat untuk menjaga keamanan dan ketertiban.

"Jangan biarkan kita dipecah belah oleh pihak-pihak yang tak ingin kita hidup dalam damai. Mari jaga pertalian persaudaraan di antara kita. Bukan zamannya lagi kita mengedepankan cara-cara yang tak patut. Inilah saatnya kita membuktikan warga Banten adalah warga yang beradab, santun, dan mampu menjaga tradisi yang diwariskan para sultan sebagai wilayah yang mampu menegakkan iman dan taqwa," kata Rano.

JPNN.com - Sebuah bocoran rencana jahat berkembang menjadi viral di kalangan netizen di Banten sejak Rabu malam. Dari sebuah grup bernama Tangerang


Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News