Ribuan Petani Tebu di Garut Ikuti Istigasah untuk Doakan Ganjar-Mahfud

"Kami harapkan supaya swasembada gula. Karena untuk gula sendiri masih impor. Kami harapkan Bapak Ganjar-Mahfud bisa memaksimalkan potensi alam kita yang sangat luas untuk memenuhi kebutuhan gula di negara kita," katanya.
Diketahui dalam istigasah dan doa bersama tersebut, relawan petebu turut bekerja sama dengan pengurus Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWC NU) di wilayah setempat.
Selain itu, Petebu juga melakukan aksi sosial dengan memberikan bantuan keramik kepada pihak MWC NU. Keramik-keramik tersebut nantinya diperuntukkan untuk mendukung dibangunnya kantor pengurus MWC NU.
Sementara itu, salah satu tokoh masyarakat, Abdul Manaf menyambut baik kedatangan relawan Petebu di wilayahnya. Dia mengatakan, bantuan keramik dari relawan sangat bermanfaat.
Abdul menjelaskan, relawan memberikan sekitar 100 dus keramik. Keramik-keramik tersebut bukan hanya untuk mendukung pembangunan kantor pengurus MWC NU, tetapi juga untuk salah satu masjid di wilayahnya.
"Karena sudah menerima bantuan dari sukarelawan Petebu yang sudah memberikan 100 dus keramik. Nanti buat pembangunan MWC NU, tapi sebagian juga untuk pembangunan masjid," pungkasnya. (cuy/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Ribuan petani tebu yang ada di Garut mendoakan kelancaran bagi Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024.
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
- Ganjar Pranowo Tanggapi Usulan Solo Jadi Daerah Istimewa
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024
- Mahfud MD Sebut Kejaksaan Didukung Rakyat untuk Bersihkan Peradilan
- Semangati Hasto, Ganjar Hadir di Pengadilan Tipikor
- Konon, Kader di Tingkat Bawah Meminta Megawati Jadi Ketum PDIP saat Kongres
- Megawati Tonton Teater di GKJ, Menterinya Prabowo Ikut Hadir