Ridwan Kamil Dianggap Jadi Faktor Penyebab Golkar Bakal Menang Pemilu di Jabar

Golkar tercatat mengantongi suara 9.404.356 atau 14,84 persen. Angka itu hanya kalah dari PDIP yang meraih 10.638.025 suara atau 16,79 persen.
Direktur Riset Poltracking Indonesia Arya Budi mengatakan suara Golkar yang tinggi di tingkat nasional termasuk anomali.
Sebab, katanya, Partai Golkar bisa lebih unggul dari Gerindra yang memiliki Prabowo Subianto sebagai capres.
"Golkar yang tidak mempunyai capres, justru dia nomor dua, ternyata suara Golkar lumayan bila dibandingkan dengan Gerindra,” kata Arya saat diwawancarai melalui sambungan telepon, Senin.
Dia mengatakan suara Golkar yang terpotret lewat real count sementara menjari akumulasi dari perolehan suara caleg di berbagai daerah pemilihan, khususnya wilayah Jawa Barat.
"Dalam konteks ini PDIP dan Golkar yang cukup lumayan di hasil quick count, nomor satu dan nomor dua meskipun tidak ada yang menembus 20 persen, itu bisa jadi dikontribusi oleh yang memilih caleg,” bebernya.
Khusus di Jawa Barat, kata dia, suara tinggi Golkar ditopang oleh pemilihan caleg yang tepat dan memiliki sosok seperti RK.
"Jawa Barat itu Golkar menang karena memang Ridwan Kamil sudah menjadi fungsionaris dan ada istrinya juga menjadi caleg. Jadi, basis pemilih Ridwan Kamil yang mengatrol suara Golkar,” kata dia. (ast/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Partai Golkar berpotensi besar menjadi pemenang Pemilu 2024 untuk Provinsi Jawa Barat karena adanya Ridwan Kamil.
Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Aristo Setiawan
- Dukung Prabowo 2 Periode, Idrus Golkar Usul Pembentukan Koalisi Permanen
- Golkar Jabar Ganti 2 Ketua DPD Kota/Kabupaten, Dinilai Abaikan Amanah Bahlil
- Idrus Marham: Pembangunan Berjalan Sukses, Rakyat Ingin Prabowo Kembali Jabat Presiden RI
- Dedi Klaim Rencana Mengirim Siswa ke Barak Didukung Orang Tua, tetapi Ditolak Elite
- Doli Golkar Nilai Tak Ada Alasan Kuat Buat Copot Gibran bin Jokowi
- Inas Zubir Bicara Krisis dan Peluang Masa Depan Hanura di Tengah Keterpurukan