SanDisk Siapkan USB 3.0 Berkapasitas 256 GB, Terbesar di Dunia

jpnn.com - SEMAKIN maju teknologi, semakin tinggi kebutuhan media penyimpanan. Hal itulah yang ditangkap SanDisk selaku market leader dalam bidang media penyimpanan.
SanDisk menyiapkan dua perangkat sekaligus. Sebagaimana dikutip dari Fareastgizmos, SanDisk menyiapkan media penyimpanan atau USB 3.0 dengan kapasitas yang cukup besar.
Bahkan, satu di antara dua unit yang disiapkan tersebut menjadi yang terkecil di dunia.
Dua perangkat yang diperkenalkan adalah SanDisk Ultra Fit USB 3.0 sebesar 128 GB yang diklaim sebagai yang termungil di dunia serta SanDisk Ultra USB Flash Drive sebesar 256 GB yang diklaim sebagai media penyimpanan terbesar hingga saat ini.
Flash drive dengan kapasitas 128 GB tersebut mampu meyimpan video yang berkapasitas full HD dalam tempo 16 jam tanpa putus! So, Anda tidak perlu lagi membeli hard disk eksternal yang ukurannya lebih besar.
Kecepatannya mampu mencapai 130 MB per detik. Kecepatan flash drive tersebut mencapai sepuluh kali lipat standar USB 2.0. Media penyimpanan yang luar biasa dari SanDisk.
Flash drive 128 GB dibanderol seharga USD 119,99 atau sekitar Rp 1,5 juta dan flash drive 256 GB seharga USD 199,99 atau sekitar Rp 2,5 juta (kurs Rp 13.000 per USD). Mari kita tunggu di Indonesia. (feg/awa/rif/jpnn)
SEMAKIN maju teknologi, semakin tinggi kebutuhan media penyimpanan. Hal itulah yang ditangkap SanDisk selaku market leader dalam bidang media
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerak Cepat, Telkomsel Pulihkan Layanan Jaringan Internet saat Listrik Mati di Bali
- Wikipedia Berencana Memanfaatkan AI Untuk Memudahkan Editor dan Moderator
- Mark Zuckerberg Mengumumkan Pencapaian Jumlah Pengguna WhatsApp
- DTI-CX 2025 Sebagai Upaya Indonesia Menuju Masa Depan Digital
- Lewat Aplikasi Ini, Perjalanan Dinas Bisa Lebih Terstruktur dan Transparan
- Huawei Mate XT, Ponsel Lipat Tiga Pertama di Indonesia, Sebegini Harganya