Seperti Ini Cara Anggun C Sasmi Mengenang Sosok Ria Irawan

Seperti Ini Cara Anggun C Sasmi Mengenang Sosok Ria Irawan
Anggun C Sasmi. Foto dok JPNN.Com

jpnn.com, JAKARTA - Kepergian Ria Irawan untuk selama-lamanya juga meninggalkan kesedihan mendalam bagi Anggun C Sasmi.

Lewat unggahannya, Anggun mengenang masa kejayaannya pada 1993 saat dirinya dipercaya menyanyikan lagu Kembalilah Kasih. Di mana video klip lagu itu dibuat oleh Ria Irawan.

“Kembalilah Kasih” tahun 1993. Music video pertama yang dibuat oleh Almarhumah Ria Irawan. Saat itu kami tetangga, rumahnya cuma 100 meteran dari rumah saya. Sering mampir, kirim-kirim makanan, sempat ngajarin masak dan kadang ngobrol-ngobrol sampai malam,” ungkap Anggun.

Di mata Anggun, almarhumah merupakan figur yang pintar, kaya pengalaman, lugas, jujur, lucu dan tidak sok artis.

“Mungkin Mbak Ria enggak tahu, tapi diam-diam saya banyak belajar darinya. Dialah perempuan pertama yang mengajari saya tentang kepercayaan diri. Perempuan pertama yang tidak “bersaing” dengan saya. Ngajari saya untuk nggak jaim dan untuk menjalankan sesuatu dengan santai tapi seserius mungkin,” ungkap Anggun.

Saat itu, diakui Anggun dia masih sangat muda dan belum mengerti banyak hal. Karena itu, wanita 50 tahun itulah yang dia jadikan panutan.

“Dan Mbak Ria jadi contoh buat saya bahwa sebagai perempuan di show business, mempunyai talenta saja tidak cukup, tapi kita juga harus mempunyai kepribadian yang kuat. Al Fatihah mbak. Terima kasih untuk semua. Selamat jalan,” tulis Anggun lewat Instagram miliknya.(chi/jpnn)

Rupanya penyanyi Anggun C Sasmi dulu sempat tetanggaan dengan almarhum Ria Irawan. Dia pun mengenang seperti apa sosok Ria Irawan di matanya.


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News