Singo Edan Kunci Gelar, Aremania Berpesta

Singo Edan Kunci Gelar, Aremania Berpesta
SYUKUR - Sekelompok Aremania yang sengaja datang ke Pekanbaru untuk menyaksikan pertandingan tim kesayangannya, sujud syukur di lapangan, usai partai PSPS kontra Arema berkesudahan 1-1, yang sekaligus memastikan gelar juara ISL 2009-2010 bagi tim berjuluk Singo Edan itu. Foto: Widi Arso/Riau Pos.
Tidak mudah mendapatkan angka di kandang lawan. Tapi, Arema berhasil melakukannya. Dalam 16 laga away, Arema mencatat hasil 8 kali menang, 2 kali seri, serta sisanya 6 kali kalah. Hasilnya, Singo Edan membawa pulang 26 poin. Arema kini masih menyisakan satu laga away melawan Persija Jakarta, Minggu (30/5).

-Bangkit dari kekalahan

Arema tidak pernah kalah lebih dari dua kali secara beruntun. Kalaupun itu terjadi, Arema langsung bangkit. Setelah kalah oleh Persib dan Sriwijaya FC, Singo Edan membalas dengan empat kemenangan beruntun (atas Persijap, Persitara, Pelita Jaya dan Persiwa).

-Rival tertahan

Ketika butuh poin untuk terus menempel Arema, Persipura Jayapura justru kehilangan peluang emas setelah dipaksa bermain imbang 2-2 saat menjamu Persisam Samarinda. "Kelengahan" sang juara bertahan itu dibalas Arema dengan menang 2-0 di kandang Persiwa Wamena.

RIBUAN warga Malang, khususnya pecinta sepakbola sebagai bagian dari Aremania - nama pendukung tim Arema Indonesia - turun ke jalan tadi malam. Mereka


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News