Siswa Korban Banjir Dapat Keringanan

Siswa Korban Banjir Dapat Keringanan
Siswa Korban Banjir Dapat Keringanan
JAKARTA - Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Taufik Yudi Mulyanto menegaskan, siswa korban banjir akan mendapat keringanan sampai kondisi pascabencana kembali pulih. Keringanan itu baik dalam proses belajar mengajar maupun pelayanan pendidikan.

"Guru-guru turun ke pengungsian memberikan bimbingan konseling. Sudah ada yang turun sebagian dan ini akan diintensifkan," kata Taufik ditemui di sela-sela rapat pembahasan sekolah eks RSBI di Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan, Senin (21/1).

Ditambahkan, Dinas Pendidikan DKI Jakarta masih melakukan pendataan sekolah mana saja  yang sudah bisa digunakan untuk proses belajar mengajar. Sebab sampai saat ini masih ada sekolah yang dijadikan tempat pengungsian.

"Ada sebagian yang sudah bisa kembali bersekolah, ada yang pindah ke tempat lain. Seperti SMA 8 belajarya di Badan Diklat. SMA 19 di Glodok masih menunggu surut. Sekolah yang tidak terdampak tetap jalan seperti biasa," jelasnya.

JAKARTA - Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Taufik Yudi Mulyanto menegaskan, siswa korban banjir akan mendapat keringanan sampai kondisi pascabencana

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News