Soal UN Tak Lengkap, Siswa Panik

Soal UN Tak Lengkap, Siswa Panik
Soal UN Tak Lengkap, Siswa Panik

jpnn.com - SUBANG - Pelaksanaan Ujian Nasional (UN) tingkat SMP/MTs tahun ini jauh dari kata sempurna. Memasuki hari pertama, ratusan siswa SMPN 1 Subang yang mengerjakan soal Bahasa Indonesia dibuat panik. Ini setelah lembar soal yang mereka kerjakan diketahui tidak lengkap. 

Dari 53 soal, no 13 dan 38 ternyata kosong. Kepanikan tak hanya disitu. Siswa juga menemukan beberapa soal yang ternyata ganda (double) alias rangkap. Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Subang, Drs H Kusdinas MPd membenarkan hal tersebut.

"Memang ada beberapa soal yang double. Namun untuk soal yang double, ada petunjuk mengisi salah satu soal yang double tersebut," ungkap Kusdinar.

Menurut Kusdinar, soal yang double bukan hanya terjadi di Kabupaten Subang, tetapi se-Jawa Barat. "Terkait yang lain, tidak ada masalah. UN di hari pertama berjalan lancer, aman dan kondusif," ujarnya saat melakukan pantau UN di sejumlah 

SMP, Senin (5/5). Hal yang sama juga diungkapkan Wakil Kepala SMPN 1 Subang, Joko Triyogo. Sebanyak 206 siswanya yang mengikuti UN terbagi ke dalam 11 ruangan.

Dari 54 soal ujian nasional (UN), hanya no 13 dan 38 yang diketahui kosong. Adapun soal UN yang double adalah no 11, 12, 41 dan 42.

"Para  siswa yang soalnya kosong dibuatkan berita acara. Sementara untuk yang double diisi salah satunya," kata Joko. (bds/gal/din)

SUBANG - Pelaksanaan Ujian Nasional (UN) tingkat SMP/MTs tahun ini jauh dari kata sempurna. Memasuki hari pertama, ratusan siswa SMPN 1 Subang yang


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News