Soroti Pencopotan Sekda Pagaralam, Uni Irma Minta Mendagri Tegur Wali Kota

Irma juga meminta Mendagri Tito mengevaluasi kembali tindakan pencopotan pejabat yang dilakukan sebulan sebelum wali kota habis masa jabatannya. Sebab, setahu dia, pejabat yang akan lengser tidak boleh mengambil keputusan strategis.
"Saya meminta Menteri Dalam Negeri dan Kapolri untuk melakukan investigasi terhadap tindakan sewenang wenang tersebut," ujar Uni Irma.
Selain itu, dia menyebut jabatan Syamsul Bahri Burlian harus dikembalikan meskipun yang bersangkutan tidak terpilih sebagai pjs wali kota.
Irma juga meminta pejabat daerah janganlah bertindak sewenang wenang dengan kekuasaannya, karena jabatan wali kota, bupati, dan gubernur itu hanya dua periode paling lama.
"Kasihan keluarga yang bersangkutan karena rakyat menduga pencopotan Syamsul Bahri karena melakukan tindakan tidak terpuji," ucap Irma.(fat/jpnn)
Anggota DPR Irma Suryani Chaniago (Uni Irma) minta Mendagri Tito Karnavian menegur Wali Kota Pagaralam atas pencopotan Sekda Pagaralam. Ada apa?
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Pimpinan Komisi III Minta Polisi Tindak Perusuh Saat May Day di Semarang
- Mendagri Tito Pidato di Global Security Forum di Qatar
- Minta Kepastian Hukum Bagi Buruh, Sahroni: Upah Dibayarkan, Jangan Ada Ijazah Ditahan
- Kunker ke Kepulauan Riau, BAM DPR Berjanji Serap Aspirasi Warga Rempang
- Ketua Komisi II DPR Sebut Kemandirian Fiskal Banten Tertinggi di Indonesia pada 2024
- Rempang Eco City Tak Masuk Daftar PSN Era Prabowo, Rieke Girang