Syarief Hasan Yakin PT 0 Persen Tak Membuat Demokrasi di Indonesia Memburuk

Syarief Hasan Yakin PT 0 Persen Tak Membuat Demokrasi di Indonesia Memburuk
Wakil Ketua MPR Syarief Hasan. Foto: dokumen JPNN.Com

Karena itu, dia menekankan pencalonan di Pemilu Presiden harusnya dikembalikan sesuai dengan UUD 1945.

"Di dalam Pasal 6A UUD 1945 disebutkan bahwa calon presiden dan wapres diusulkan oleh partai politik atau gabungan partai politik, tanpa ada istilah presidential threshold ataupun ambang batas," bebernya.

Dia berpendapat Pemilu Presiden harus lebih sarat gagasan, dibandingkan kepentingan parpol.

"Presidential threshold 0 persen memberikan hak penuh dan alternatif kepada rakyat untuk memilih pemimpin yang dipercaya dan diinginkan rakyat," ujarnya.

Syarief Hasan menegaskan Partai Demokrat akan terus mendukung PT 0 persen.

"Kami dari Fraksi Partai Demokrat akan terus mendukung dan menyuarakan presidential threshold 0 persen, sehingga akan memperbaiki iklim demokrasi di Indonesia di masa yang akan datang," tegasnya. (mrk/jpnn)

Wakil Ketua MPR Syarief Hasan menyampaikan sejak awal dirinya berpandangan PT 0 persen solusi untuk demokrasi di negeri ini.


Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News