Tak Terima Diganti, Pemain MU9 Tegur Pelatih

Tak Terima Diganti, Pemain MU9 Tegur Pelatih
Tak Terima Diganti, Pemain MU9 Tegur Pelatih
YOGYAKARTA — Dalam laga tandang lawan Real Mataram di stadion Maguwoharjo, Yogyakarta, Sabtu (19/2), penyerang Manado United 9 (MU), Eugene Dadi sempat adu mulut dengan pelatihnya, Muhammad Alhadad. Pemain yang baru saja dipinjam dari Persibo Bojonegoro itu memarahi pelatihnya karena diganti di pertengahan babak pertama.

Ketika meninggalkan lapangan, Dadi langsung mendekati Mamak, sapaan akrab Alhadad. Tak disangka, ia menepuk pundak Alhadad dari belakang dan memarahi pelatihnya. Pemain asal Pantai Gading itu berbicara kasar sambil menunjukkan jarinya ke wajah Mamak.

Mamak tampak terkejut dengan sikap pemainnya itu. Melihat aksi Dadi yang semakin jadi, para pemain, asisten pelatih dan official di bangku cadangan langsung memisahkan keduanya. Pasalnya, Dadi sepertinya sudah akan lepas tangan terhadap Mamak.

Dadi ditarik rekannya sesama pemain, Supardjo dan dibawa menuju bangku cadangan. Ia baru diam saat asisten pelatih, Albert Mangantar yang tampak kesal dengan sikap Dadi mendekati dan menasehati pemain tersebut.

YOGYAKARTA — Dalam laga tandang lawan Real Mataram di stadion Maguwoharjo, Yogyakarta, Sabtu (19/2), penyerang Manado United 9 (MU), Eugene

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News