Taspen Pesona dapat Penghargaan Inovasi Pelayanan Publik dari KemenPAN-RB

Menteri PAN-RB Abdullah Azwar Anas mengatakan penganugerahan ini adalah upaya untuk mendorong percepatan reformasi birokrasi dan pelayanan publik di Indonesia.
"Harapan kami penghargaan ini dapat direplikasi oleh sejumlah daerah. Dan sesuai arahan Presiden Joko Widodo, birokrasi diharapkan dapat lebih berdampak, lebih lincah, dan lebih cepat,” ujar Menteri Azwar.
Dalam Program Taspen PESONA, secara dinamis Taspen telah menghadirkan layanan berbasis digital, antara lain layanan E-Klim, Taspen Care (T-Care), dan Taspen Otentikasi yang dapat diakses hanya melalui smartphone.
Di tahun ini, layanan E-KLIM kembali dikembangkan melalui Taspen One Hour Online Services (TOOS) sebagai aplikasi layanan Taspen untuk kemudahan peserta yang terintegrasi. Ke depan, Taspen akan senantiasa mengikuti perkembangan teknologi dalam menghadirkan inovasi layanan yang lebih andal. (dil/jpnn)
PT Taspen (Persero) berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas layanan bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Pensiunan ASN.
Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif
- BSKDN Kemendagri & Taspen Life Teken Komitmen Perlindungan Sosial bagi ASN
- KemenPAN-RB & Kemenkeu Ungkap Keberpihakan kepada Guru serta Tendik
- Perkembangan Terbaru Pembahasan RPP Manajemen ASN, Semoga Cepat Disahkan
- Cerita Ibu Srikandi TASPEN untuk Anak Indonesia Rayakan HUT ke-62
- TASPEN Rayakan 62 Tahun Penuh Kepedulian, Beri Bantuan Kursi Roda ke Peserta Pensiun
- Perjalanan Gemilang 62 Tahun TASPEN: Ini Sederet Inovasi dan Transformasi Layanan