Taufik Ajak Hidup Sederhana

Taufik Ajak Hidup Sederhana
Taufik Ajak Hidup Sederhana
JAKARTA - Wakil Ketua DPR dari Partai Amanat Nasional (PAN) Taufik Kurniawan menyesalkan perilaku anggota DPR yang bergaya hidup hedonis dan glamor. Menurutnya, sebagai wakil rakyat, anggota DPR harusnya memberikan contoh yang baik untuk rakyat.

Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PAN ini menjelaskan pola yang hidup yang patut diterapkan dewan adalah hidup sederhana. Apalagi kata dia, hidup sederhana itu sebagian dari iman.

"Pola hidup sederhana itu sudah merupakan sebagian dari iman dan itu pilihan hidup seseorang. Sing iso ngilo githok, kita harus bisa menimbang kemampuan kita sendiri, jadi jangan ojo dumeh, aji mumpung. Saya sangat prihatin karena pilihan hidup ini kan tidak hanya pilihan politik saja. Karena semua orang tidak boleh hidup bermewah-mewah berlebihan," tutur Wakil Ketua DPR, Taufik Kurniawan, kepada wartawan, Senin (14/11/2011).

Menurut Taufik, hidup ala kadarnya jauh lebih baik ketimbang hidup yang berlebih-lebihan. Termasuk kata dia, menggunakan kendaraan juga tak perlu mewah-mewah. "Artinya orang sak dermo mengalir saja, kendaraan ya yang paling tidak bisa digunakan saja, jangan sampai menjadi ketidakadilan. Yang sewajarnya saja, melangkah penuh tanpa beban. Meskipun ini adalah pilihan hidup, diluar politisi pun banyak orang yang pola hidupnya kebih mewah dari anggota DPR," tuturnya.

JAKARTA - Wakil Ketua DPR dari Partai Amanat Nasional (PAN) Taufik Kurniawan menyesalkan perilaku anggota DPR yang bergaya hidup hedonis dan glamor.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News