Tidak Takut Dilengserkan

Tidak Takut Dilengserkan
Djohar Arifin. Foto: Raka Deny/dok.JPNN
MULAI ada titik terang untuk menyelesaikan konflik sepakbola nasional. Pertemuan Ketua PSSI Djohar Arifin Husein dan PSSI KLB Ancol La Nyalla Mattalitti di Kantor Kemenpora Senayan Jakarta, Senin 18/2) malam, bisa dijadikan momentum untuk menyelesaikan konflik yang sudah berlarut-larut.

Pertemuan tersebut akhirnya menyepakati untuk melaksanakan kongres pada 17 Maret 2013, hanya tiga hari sebelum Eksekutif Komite (Exco) FIFA mengagendakan rapat membicarakan nasib sepakbola Indonesia.

Apakah PSSI serius menggelar kongres tersebut? Berikut petikan wawancara wartawan JPNN Abu Mandar dengan Ketum PSSI Djohar Arifin, Selasa (19/2) pagi:

Pendapat Pak Djohar soal pertemuan semalam?

Pertemuan semalam bagus untuk kita semua, kesepakatan pelaksanaan kongres PSSI 17 Maret kan untuk bangsa. Kita semua berfikiran untuk mendahulukan merah putih.

MULAI ada titik terang untuk menyelesaikan konflik sepakbola nasional. Pertemuan Ketua PSSI Djohar Arifin Husein dan PSSI KLB Ancol La Nyalla Mattalitti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News