TNI Sudah Mengantongi Nama Pengeroyok Babinsa di Makassar

TNI Sudah Mengantongi Nama Pengeroyok Babinsa di Makassar
Sejumlah personel Kodam XIV/Hassanudin menjenguk Sersan Kepala R, di suatu rumah sakit di Makassar, Sulawesi Selatan, Minggu. R dikeroyok sejumlah orang di sana pada dini hari sebelumnya. ANTARA/HO-dokumentasi Kodam XIV Hasanuddin.

jpnn.com, MAKASSAR - Seorang Babinsa Kodim 1408/BS Makassar Sersan Kepala R dikeroyok orang tak dikenal (OTK) di Jalan Inspeksi Kanal, Pampang, Kecamatan Panakkukang, Makassar, Sulawesi Selatan. 

Kepala Penerangan Kodam XIV/Hasanuddin Kolonel Infanteri Rio Purwantoro mengatakan Babinsa itu dikeroyok saat sedang memantau dan memastikan keamanan wilayah binaannya. 

Dia menegaskan bahwa pihaknya langsung mengusut kasus pengeroyokan terhadap Bintara Serka R tersebut. Pihaknya sudah mengantongi nama pelaku pengeroyokan tersebut. 

"Ciri dan nama pelaku pengeroyokan sudah kami ketahui, sedang didalami,” kata Kolonel Inf Rio Purwantoro melalui siaran persnya diterima di Makassar, Minggu (29/5). 

Dia mengatakan permasalahan ini sudah dalam pengusutan untuk mencari siapa otak pelaku provokasi dan para pengeroyok tersebut. "Kami pun berharap kepada pelaku supaya menyerahkan diri, karena permasalahan ini akan diusut sampai tuntas," ujarnya. 

Kronologi kejadian itu berawal sekitar pukul 04.14 WITA, Minggu. 

Saat itu R sedang melaksanakan tugas pemantauan di wilayahnya untuk memastikan warga serta wilayah dalam keadaan aman. 

Pada saat melintasi Jalan Pampang, korban diserempet orang tak dikenal yang mengendarai sepeda motor sehingga bersinggungan dan ribut mulut.

TNI sudah mengantongi nama pengeroyok Babinsa di Makassar. TNI mengingatkan pelaku supaya menyerahkan diri, karena kasus ini akan diusut sampai tuntas. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News