Togo Palsu Ulah Mafia

Togo Palsu Ulah Mafia
Togo Palsu Ulah Mafia
 

Fakta itu menambah keganjilan. Seperti susunan pemain yang diturunkan Togo berbeda dengan susunan pemain dalam dokumen yang dikirimkan FTF kepada BFA. Di ofisial tim pun begitu. Tchanille Bana yang berada dalam susunan ofisial diketahui telah diskors selama dua tahun oleh FTF karena membawa tim ke turnamen internasional di Mesir tanpa izin. Tapi, Presiden FTF Seiyi Memene belum berani menyebut Bana sebagai tersangka utama. "Kami akan meminta pertimbangan dan bantuan FIFA dalam menyelidiki kasus ini," ucap Memene.

 

Kasus pemalsuan timnas menambah potret buram The Sparrow Hawks " sebutan Togo " setelah diskors tampil di dua edisi ke depan Piala Afrika.  Itu terkait pengunduran diri sepihak yang dilakukan Togo di Piala Afrika 2010 di Angola.

 

Kala itu, Togo mundur setelah bus timnas mereka ditembaki gerombolan separatis hanya sehari sebelum kickoff. Asisten pelatih dan humas timnas meninggal, sedangkan seorang pemain Togo mengalami sempat koma. (dns/bas)

LOME - Pemerintah Togo merasa kecolongan.  Ini setelah sekumpulan pemain yang mengklaim sebagai timnas Togo melakukan uji coba lawan Bahrain


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News