Torres Janjikan Hal Yang Beda di Kandang Madrid

jpnn.com - MADRID- Fernando Torres mengusung ambisi besar jelang laga Atletico Madrid kontra Real Madrid pada leg kedua babak perempat final Liga Champions 2014/2015 di Santiago Bernabeu, Kamis (22/4) dini hari WIB.
Penyerang berjuluk El Nino itu mengatakan, laga di Santiago Bernabeu bakal berbeda dibandingkan leg pertama. Pasalnya, kedua tim sama-sama dituntut mencetak gol guna memetik kemenangan.
“Setiap laga melawan Madrid adalah cerita yang berbeda. Saya pikir, laga nanti juga akan berbeda keran hasil pada leg pertama lalu,” terang Torres sebagaimana dilansir laman Football Espana.
Atletico dan Madrid memang memiliki tugas yang berbeda. Atletico hanya butuh hasil imbang dengan gol untuk melaju ke babak empat besar. Sementara, Madrid dituntut memetik kemenangan.
“Saya pikir mereka akan menyerang. Jadi kami harus siap dalam menyerang dan bertahan. Saya lebih nyaman ketika menghadapi tembok tebal sehingga ada ruang untuk berlari,” tegas Torres. (jos/jpnn)
MADRID- Fernando Torres mengusung ambisi besar jelang laga Atletico Madrid kontra Real Madrid pada leg kedua babak perempat final Liga Champions
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Inter Milan vs Barcelona: Si Ular Kembali Hadirkan Trauma
- PSSI Akan Ikut Bidding Jadi Tuan Rumah Putaran Keempat Piala Dunia 2026
- Membanggakan, Petarung BFC Dede Dina Rebut Sabuk One Pride Women Strawweight
- Semifinal Liga Champions Inter vs Barcelona: Lewandowski akan Mulai dari Bangku Cadangan
- 2 Kehilangan Persebaya Surabaya saat Imbang Kontra Persik Kediri
- Semifinal Liga Champions Inter vs Barcelona: Flick Tuntut Pemainnya Kurangi Kesalahan