Trending Indonesia Terserah, Dokter: Kami Mulai Lelah

Trending Indonesia Terserah, Dokter: Kami Mulai Lelah
Tenaga medis. Foto: AFP

jpnn.com, SURABAYA - Tagar #IndonesiaTerserah belakangan ini menjadi trending di media sosial.

Tagline ini muncul lantaran melihat banyaknya masyarakat yang mengabaikan protokol kesehatan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Banyak orang mengira tagline ini dibuat oleh tenaga kesehatan, karena sudah menyerah dengan perangai orang Indonesia yang tidak patuh terhadap aturan social distancing atau memakai masker saat keluar rumah.

Menanggapi hal tersebut, juru bicara Tim Satgas Corona Rumah Sakit Universitas Airlangga dr Alfian Nur Rasyid SpP mengatakan, terserah yang dimaksud artinya sesuka hati masyarakat yang mau keluar rumah dan tidak taat protokol.

Tetapi tim medis tetap akan melayani masyarakat semampunya dengan fasilitas yang dimiliki.

"Artinya bila ada yang datang dan melebihi tempat tidur tidak ada, ya kenyataan seperti itu. Tenaga kesehatan itu di hilir kalau terjadi penularan di hulu (masyarakat) itu susah, bukan wewenang rumah sakit tapi ada wewenang lebih tinggi," jelas Alfian.


Jika kondisi seperti terus berlanjut, lonjokan kasus covid-19 akan terus terjadi di Surabaya.

Menurutnya, masyarakat yang diberikan kelonggoran PSBB seharusnya digunakan untuk saling mengingatkan orang di sekitarnya.

RS Unair Surabaya menjadi salah satu tempat rujukan perawatan pasien covid-19 yang sudah kewalahan karena kurang tenaga medis terutama dokter.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News