Upacara Pemakaman Diserang Bom, 155 Orang Tewas

jpnn.com - SANAA – Sebanyak 155 orang dilaporkan tewas saat menghadiri upacara pemakaman di Sanaa, Yaman, Sabtu lalu.
Pasalnya, sebuah bom dari udara diluncurkan ke balai pertemuan tempat upacara diadakan.
Padahal, di tempat tersebut, ada ratusan penduduk. Ata peristiwa itu setidaknya 525 orang lainnya menderita luka-luka.
Sebanyak 20 korban luka cacat seumur hidup karena kehilangan sebagian anggota tubuhnya.
Jumlah korban jiwa bisa terus bertambah lantaran banyak yang mengalami kritis.
''Serangan itu dilakukan jet-jet pasukan koalisi pimpinan Arab Saudi,'' ungkap Wakil Menteri Kesehatan Yaman Abdul Salam Al Madani.
Saat kejadian, penduduk menghadiri pemakaman ayah Galal Al Rawishan. Dia adalah menteri dalam negeri pemberontak Houthi.
Tidak diketahui apakah dia atau para petinggi pemberontak Houthi lainnya ikut menjadi korban.
Yang jelas, Wali Kota Sanaa Abdel Qader Hilal masuk dalam daftar korban tewas.
Pemerintah Arab Saudi menolak bertanggung jawab terhadap serangan tersebut.
SANAA – Sebanyak 155 orang dilaporkan tewas saat menghadiri upacara pemakaman di Sanaa, Yaman, Sabtu lalu. Pasalnya, sebuah bom dari udara
- Donald Trump Sebut Industri Film di AS Sekarat
- Trump Tegaskan Iran Tak Boleh Memiliki Nuklir untuk Alasan Apa pun, Pelucutan Total!
- 2 Kapal Wisata Terbalik di China, 3 Orang Tewas & 14 Hilang
- Berulah di Medsos, Donald Trump Pamer Fotonya Berpose ala Paus Vatikan
- Sekjen PBB Tegaskan Serangan Israel Pelanggaran Terhadap Kedaulatan Suriah
- Uni Eropa Mendesak Israel Segera Cabut Blokade & Buka Akses Bantuan ke Gaza