Usai Sidang, Luthfi Hasan Sehat
Selasa, 02 Juli 2013 – 11:47 WIB

Usai Sidang, Luthfi Hasan Sehat
JAKARTA - Bekas Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Luthfi Hasan Ishaaq, mendapat kunjungan dari istrinya, Lusi Tiarani di Rumah Tahanan POM DAM, Guntur, Jakarta Selatan, Selasa (2/7).
Luthfi yang kemarin baru usai menjalani persidangan sebagai terdakwa kasus dugaan suap pengurusan kuota impor daging sapi dan pencucian uang, itu dalam kondisi sehat.
Baca Juga:
Lusi menyatakan, bukan kali ini saja menjenguk suaminya di Rutan. Ia memastikan bahwa kondisi suaminya, sehat. "Sering, sering (menjenguk). Sehat, sehat," katanya, ditemui wartawan ketika hendak mengurus izin membesuk, di Kantor KPK, Selasa (2/7).
Lusi membenarkan kedatangannya ke KPK untuk mengurus izin membesuk suaminya. "(Saya) mau ke Guntur," katanya. Namun, ia enggan berbicara lebih banyak dan bergegas meninggalkan Gedung KPK menuju Rutan Guntur. (boy/jpnn)
JAKARTA - Bekas Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Luthfi Hasan Ishaaq, mendapat kunjungan dari istrinya, Lusi Tiarani di Rumah Tahanan POM
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Selidiki Aduan Soal Dugaan Ijazah Palsu Jokowi, Bareskrim Polri Telah Periksa 26 Orang Saksi
- Wamenkumham Bicara soal RUU KUHAP dalam Ranah Penegakan Hukum
- PPPK Berbinar Lihat Saldo Rekeningnya 'Gendut', Pak Topo: Terima Kasih, Presiden Prabowo
- Pegadaian Beri Reward Umrah Bagi Para Agen Hebat
- Mengenal Pola Hidup Sehat Bhikkhu Thudong, Selepas Tengah Hari Hanya Konsumsi Minuman
- TASPEN Dorong Budaya Kerja Aman dan Inklusif Lewat Edukasi Cegah Perundungan