FP2 F1 Inggris: Vettel Sukses Ambil Kecepatan dari Raikkonen

FP2 F1 Inggris: Vettel Sukses Ambil Kecepatan dari Raikkonen
Sebastian Vettel (Ferrari). (Foto: Ist/Jpnn)

jpnn.com, SILVERSTONE - Sebastian Vettel (Ferrari) berhasil mengungguli Lewis Hamilton pada sesi latihan bebas kedua (FP2) Formula 1 GP Inggris di Silverstone, Jumat (6/7), yang diwarnai bendera merah karena terjadi kecelakaan.

Kecelakaan terjadi pada pembalap Red Bull Max Veratappen saat 15 menit FP2 berjalan. Pada FP1 juga Verstappen terkena masalah mekanikal di mobilnya.

Pada sesi awal, Kimi Raikkonen sempat memimpin hingga ia pertama kali mengganti ban ke kompon soft dan hasilnya waktu torehan menjadi lebih tajam 1 menit 28,525 detik.

Sayangnya, rekan setimnya Vettel bisa mempertipis dan akhirnya unggul nyaris 0,5 detik. Di antara kedua pembalap Ferrari, terselip kecepatan Lewis Hamilton dengan perbedaan waktu 0.187 detik. (mg8/jpnn)

Berikut hasil FP2 Formula 1 GP Inggris

1 Sebastian Vettel Ferrari 1'27.552
2 Lewis Hamilton Mercedes 0.187
3 Valtteri Bottas Mercedes 0.357
4 Kimi Raikkonen Ferrari 0.493
5 Daniel Ricciardo Red Bull 0.856
6 Fernando Alonso McLaren 1.754
7 Nico Hulkenberg Renault 1.802
8 Esteban Ocon Force India 1.915
9 Sergio Perez Force India 1.970
10 Charles Leclerc Sauber 2.005
11 Carlos Sainz Jr. Renault 2.011
12 Kevin Magnussen Haas 2.065
13 Pierre Gasly Toro Rosso 2.279
14 Marcus Ericsson Sauber 2.494
15 Lance Stroll Williams 2.517
16 Federation S S Williams 2.551
17 Stoffel Vandoorne McLaren 2.569
18 Brendon Hartley Toro Rosso 2.852
19 Max Verstappen Red Bull


Sebastian Vettel (Ferrari) berhasil mengungguli Lewis Hamilton pada sesi latihan bebas kedua (FP2) Formula 1 GP Inggris di Silverstone, Jumat (6/7).


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News