Wanita-Wanita yang Lolos ke Perempat Final Roland Garros 2019

Wanita-Wanita yang Lolos ke Perempat Final Roland Garros 2019
Ilustrasi tenis. Foto; AFP

jpnn.com, PARIS - Tak ada nama petenis Jepang Naomi Osaka (ranking 1 WTA) atau Karolina Pliskova (ranking 2 / Ceko) di perempat final Roland Garros. Kedua gadis tersebut gagal masuk 8 Besar.

(Baca Juga: Delapan Pria Perkasa yang Masih Bertahan di Roland Garros)

Kini, Simona Halep si juara bertahan yang menjadi pemain paling tinggi rankingnya di antara peserta 8 Besar lainnya.

Perempat final Roland Garros akan dimulai malam nanti dengan pertandingan antara Sloane Stephens (AS) melawan Johanna Konta (Inggris) disusul dengan duel Marketa Vondrousova (Ceko) vs Petra Martic (Kroasia). (adk/jpnn)

Perempat Final Roland Garros 2019:
1. Madison Keys (ranking 14/AS) vs Ashleigh Barty (8/Australia)
2. Simona Halep (3/Rumania) vs Amanda Anisimova (51/AS)
3. Sloane Stephens (7/AS) vs Johanna Konta (26/Inggris Raya)
4. Marketa Vondrousova (38/Ceko) vs Petra Martic (31/Kroasia)
Semifinal: 1 vs 2 , 3 vs 4
Jadwal 8 Besar Tunggal Putri Hari Ini:
Sloane Stephens vs Johanna Konta (19.00 WIB)
Marketa Vondrousova vs Petra Martic (21.00 WIB)


8 Besar Roland Garros di tunggal putri malam nanti akan menghadirkan Sloane Stephens vs Johanna Konta dan Marketa Vondrousova melawan Petra Martic.


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News