Yuk Belajar Adat Budaya Betawi di 3 Tempat Wisata ini

Yuk Belajar Adat Budaya Betawi di 3 Tempat Wisata ini
Kampung Betawi di Setu Babakan. Foto: Ist gpswisataindonesia.

Taman Mini Indonesia Indah menjadi sebuah tempat yang tepat untuk berwisata budaya di Kota Jakarta. Di kawasan seluas 150 hektar ini, terdapat anjungan daerah yang mewakili suku bangsa dari 33 provinsi.

Di sini terdapat museum, rumah ibadah, serta wisata budaya lainnya. Pengunjung pun tidak hanya menikmati wahana rekreasi saja, tetapi juga budaya nasional sebagai edukasi bagi pengunjung yang sebagian besar anak-anak.

Selain itu, wisatawan bisa menemukan berbagai suvenir dan cenderamata serta perpustakaan TMII.  Berbagai acara atau pertunjukan budaya di selenggarakan di TMII ini.

Tujuannya adalah untuk mempromosikan potensi keunikan daerah bagi wisatawan seperti pagelaran wayang kulit, parade lagu daerah, serta kesenian anak-anak di anjungan Istana Anak-Anak Indonesia.

Sedangkan di Teater IMAX Keong Emas, pengunjung bisa menyaksikan film-film termasuk film horor.

Kawasan Kota Tua

Rasanya kawasan Kota Tua di Kota Jakarta ini paling kaya akan nilai sejarah dan budaya masa kolonial. Oleh karenanya, para wisatawan baik lokal maupun mancanegara penasaran ingin menyaksikan jejak budaya masa lalu di sini.

Pengunjung bisa mengunjungi berbagai jenis museum seperti museum wayang, museum seni rupa dan keramik, museum bahari, serta museum Bank Indonesia.

Kuliner khas Betawi serta jajanan di masa lalu pun masih bisa dijumpai di Kampung Budaya ini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News